Home » » Pengumuman Hasil Lomba Fotografi Undaan 2017 yang berjalan sukses Baik Juara I, II dan III

Pengumuman Hasil Lomba Fotografi Undaan 2017 yang berjalan sukses Baik Juara I, II dan III

Written By https://liputanundaan.blogspot.com/sign%20in on Tuesday 16 May 2017 | 03:14


Liputanundaan.blogspot.com, Selasa, 15 Mei 2017 Gebyar Kebangkitan Perempuan Undaan 2017 tahun ini dimeriahkan oleh lomba fotografi yang diselenggarakan oleh PKK Kecamatan Undaan bekerjasama dengan Karangtaruna Kecamatan yang di nakodai oleh Akbar sebagai ketua panitia..

Lomba berlangsung di arena Gebyar Kebangkitan Perempuan Undaan 2017 di kawasan Waduk Wilalung desa Kalirejo Undaan, Kudus. Acara tersebut diisi kegiatan perlombaan dari Lomba Fotografi, lomba lari 5 K, Grand Final Aerobik,  Fashion Wilalung Show, Kreasi B2SA, dan Edukasi Kader PKK sekilas informasi dari Akbar selaku ketua pelaksana.

Lomba Fotografi yang difokuskan pada acara Gebyar Kebangkitan Perempuan Undaan 2017 yang berlangsung selama 7 jam tersebut memang dimaksimalkan pada hari minggu 14 Mei 2017 dari jam 05.00 – 14.00 Wib. Yang diikuti sekitar 16 pendaftar dan yang beregrestasi hanya sekitar 9 peserta.

Berdasar hasil seleksi Dewan Juri yang terdiri dari Bapak Cherokeenera W.P(Fotografer Profesional), Syaifudin (Liputan undaan) dan Bapak Kasman (Marketing Manager Datascrip) terpilih 
  1. Ahmad Muamar Juara 1, 
  2. Ahsanuddin juara 2 dan 
  3. Achmad Zazidun juara 3.
dengan skor nilai yang dihasilkan oleh peserta seperti dibawah ini dan diambil 3 juara baik juara 1, 2 dan juga 3.

 

Bagi para pemenang dapat langsung menghubungi
No. 0291-433400 (Ibu Ismawati, SE),
hadiah bisa diambil pada hari jumat:
tanggal 19 Mei 2017 jam kantor (07.00-11.30 Wib)

Dengan model penilaian skoring dan grid penilaian sebagai berikut;
no
Jenis Penilaian
metode penilaian/skoring
1
Softcopy
ada nilai 100
2
gambar
foto ada 3 =100
3
Image ID
nikon= 100, canon 80
4
Camera
camdig=100, Android=80
5
File Yang dinilai
>=15 nilai 100, >=8 nilai 80, <80 nilai 60
6
Tanggal pengambilan 14 Mei 2017
pemotretan tanggal 14 mei 2017 nilai 100
7
Kesesuaian judul dengan tema
judul foto harus sesuai tema gebyar kebangkitan perempuan undaan
8
Melengkapi persyaratan
mengisi kelengkapan formulir
9
Ketepatan waktu Kehadiran
hadir pukul 05.30 Wib
10
Jumlah Karya yang disetor
3 foto andalan peserta
11
Jumlah karya yang diterima master
maksimal master
12
master softcopy minimal 25 Mbps
>=500 nilai 100, <500>=250 nilai 80, <250 nilai 60
13
Pemahaman terhadap syarat
ketepatan waktu, kelengkapan foto acara, sesuai tema dari seluruh lomba
14
Motivasi Keiukutsertaan
harus terisi nilai 100
15
Daya tarik gambar terhadap Publik
gradasi, pengaturan ISO,

Walaupun pelaksanaan hanya sebatas di wilayah kecamatan, semua peserta dari 9 peserta yang kesemuanya adalah putra daerah Undaan, memang memiliki dedikasi yang tinggi di dalam pemotretan, terbukti hasil foto yang dilombakan dan disetorkan ke panitia memang tergolong sangat baik dan profesional dan panitia semua memberi bobot penilaian sempurna yaitu skor 100 untuk semua peserta.

Tentunya dalam pertimbangan memilih sang juara masih ada jenis penilaian yang lain yang telah disebutkan diatas. Dan banyak menyisihkan para peserta adalah judul foto yang dilombakan tidak sinkron dengan tema acara yang dilaksanakan pada hari minggu tersebut, pemenuhan dpi yang dimiliki oleh kamera nikon dan masih ada yang lainnya, kata bapak kasman selaku juri.

Dengan berhasilnya acara tersebut Catur Widiyatno selaku Camat Undaan hanya mengucapkan Bravo untuk peserta dan dewan juri semua kegiatan terutama juri fotografi 2017 tahun ini, demi undaan pastinya akan semakin maju atas partisipasi anda semua.

Untuk Karya Pemenang Para Juara bisa di Klik di Blog PKK Kec. Undaan
Juara 1 Silahkan di Klik Blog, 
Juara 2 Silahkan di klik Blog
Juara 3 Silahkan di klik Blog

Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

 
Support : Creating Website | MAESTRO Template | MAESTRO Template
Copyright © 2015. KECAMATAN UNDAAN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Ciput Template
Proudly powered by Blogger

Daftar Kunjung